Rabu, 15 Juli 2020

Sistem Informasi Yang Efektif dan Cepat Terhadap Permasalahan Aplikasi User

Posted by Wahyu Aryo Firmansyah on Juli 15, 2020 with No comments

Manajemen Layanan Sistem Informasi (Information Technology Service Management) adalah suatu metode pengelolaan sistem informasi (SI) yang secara filosofis terpusat pada perspektif konsumen layanan SI terhadap bisnis perusahaan. ITSM berfokus pada proses dan karenanya terkait dan memiliki minat yang sama dengan kerangka kerja dan metodologi gerakan perbaikan proses (seperti TQM, Six Sigma, Business Process Management, dan CMMI).

Disiplin ini tidak memedulikan detail penggunaan produk suatu pemasok tertentu atau detail teknis suatu sistem yang dikelola, melainkan berfokus pada upaya penyediaan kerangka kerja untuk menstrukturkan aktivitas yang terkait dengan TI dan interaksi antara personel teknis TI dengan pengguna teknologi informasi. 


Contoh Sistem Informasi Suatu Manajemen 
Memasuki era 4.0 (four point zero) hampir semua lini pekerjaan kini mulai merubah sistemnya menjadi sistem digital termasuk sistem informasi suatu manajemen dalam perusahaan atau organisasi. Penyajian data yang lebih akurat dengan memanfaatkan hardware dan software tentunya akan membuat pekerjaan menjadi lebih efektif dan efisien. Berikut contoh penerapan dari sistem informasi suatu manajemen :
1. OAS (Office Automation System)
Melalui OAS anda dapat mengintegrasikan seluruh server yang ada dalam sebuah   perusahaan dengan memanfaatkan aplikasi tertentu. Dengan demikian komunikasi   antar departemen akan lebih lancar. Komunikasi tersebu dapat berupa layanan   chatting maupun e-mail yang telah terintegrasi secara internal hanya dalam perusahaan yang bersangkutan.
2. KWS (Knowledge Work System)
Dapat mengintegrasikan  pengetahuan baru yang masuk dalam sistem. Untuk selanjutnya pengetahuan tersebut akan diaplikasikan   dalam pekerjaan dan   digunakan secara internal oleh   semua personel professional yang ada di   perusahaan   yang bersangkutan.
3. ES (Expert System) dan AI (Artificial Intelligent)
ES dan AI merupakan jenis kecerdasan buatan. Dengan kecerdasan buatan tersebut   sistem dapat menganalisis secara otomatis masalah-masalah yang mungkin dialami   oleh suatu perusahaan. Contohnya utuk pemecahan masalah sistem penjadwalan

Ada Beberapa Metode -  Metode Yang Di Gunakan Dalam Manajemen Layanan Sistem Informasi :

1. Total Quality Management (TQM)
TQM adalah strategi manajemen yang ditunjukan untuk menanamkan   kesadaran kualitas pada  semua proses  dalam organisasi.

2.Six Sigma
Six Sigma adalah suatu alat manajemen baru yang digunakan untuk mengganti Total   Quality Management (TQM), sangat terfokus terhadap pengendalian kualitas dengan   mendalami sistem produksi perusahaan secara keseluruhan. Memiliki tujuan untuk,   menghilangkan cacat produksi, memangkas waktu pembuatan produk, dan   menghilangkan biaya.

3.Business Process Management (BPM)
BPM adalah suatu metode penyelarasan secara efisien suatu organisasi dengan   keinginan dan kebutuhan organisasi tersebut.

Beberapa Tahap Agar Penerapan Layanan Sistem Informasi  Berjalan  Efektif :

1Tahap inisiasi (initiation)
Yaitu tahap dimana organisasi (perusahaan) mulai pertama kali mngenal teknologi   informasi. Memang secara umum perusahaan yang ada sudah melewati masa inimeskipun masih ada juga beberapa yang masih dalam proses tahapan inisiasi ini.

2. Tahap ketularan (contagion)
Yaitu tahap dimana organisasi (perusahaan) sudah mulai banyak yang menggunakan teknologi informasi meskipun ini dilakukan atau tidak terlalu mempertimbangkan untung ruginya dari penggunaan teknologi informasi ini. Artinya aspek keuntungan (benefit) dan biaya (cost) benar-benar dikesampingkan tetapi hanya meniru beberapa perusahaan yang menjadi pesaing (competiter).

3. Tahap kendali (control)

Tahap kendali (control) Pada tahap ini organisasi (perusahaan) sudah mulai selektif di dalam penggunaan teknologi informasi. Ada hal yang dijadikan pertimbangan sebelum memutuskan penggunaan teknologi informasi seperti pertimbangan untung rugi (cost & benefit).



referensi :